Konten dari Pengguna

Contoh Hukum Material Beserta Pengertian dan Sumbernya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
8 Juli 2023 16:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
contoh hukum material. Sumber :[unsplash.com/Giammarco Boscaro]
zoom-in-whitePerbesar
contoh hukum material. Sumber :[unsplash.com/Giammarco Boscaro]
ADVERTISEMENT
Indonesia merupakan negara hukum di mana semua warganya harus patuh terhadap peraturan. Ada banyak hukum di Indonesia. Salah satunya adalah hukum material. Penerapan contoh hukum material tentunya bisa dilihat di kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Namun, kebanyakan orang hanya tahu mengenai hukum tertulis saja, yaitu UUD 1945. Isi UUD 1945 memengaruhi peraturan yang dikeluarkan pemerintah. Bentuknya berupa KUHP, keputusan presiden, dan sebagainya.

Pengertian Hukum Material

contoh hukum material. Sumber :[unsplash.com/Tingey Injury Law Firm]
Mengutip dari laman Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, fahum.umsu.ac.id, bahwa pengertian hukum material adalah berisi tentang peraturan yang mengatur mengenai hubungan antar warga sekitar.
Dalam hukum material terdapat aturan-aturan mengenai hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan. Hal tersebut menyangkut permasalahan hukum dagang, hukum perdata, hukum pidana, dan sebagainya.

Contoh Hukum Material dan Sumbernya

contoh hukum material. Sumber :[unsplash.com/Melinda Gimpel]
Mengutip dari laman TB News Kepulauan Riau, tribratanews.kepri.polri.go.id, bahwa sumber hukum material dapat dilihat dari segi isinya. Contohnya adalah pelanggaran, kejahatan, dan pidana hukum.
Jadi, penerapan sumber hukum material adalah dengan memberikan penjelasan kepada manusia mengapa hukum tersebut mengikat serta meminta manusia agar mematuhinya.
ADVERTISEMENT
Sumber hukum material berasal dari faktor masyarakat yang mempengaruhi pembentukan hukum itu sendiri. Berikut sumber hukum material dari perspektif hukum tata negara.

1. Peraturan Ketatanegaraan

Peraturan ketatanegaraan menyangkut pada kebiasaan yang sering dilakukan oleh masyarakat kemudian diyakini sebagai nilai hidup yang positif. Ada juga istilah adat istiadat yang mengatur mengenai pergaulan masyarakat.
Adat istiadat dapat diartikan sebagai aturan sosial yang sudah dikenal sejak lama secara turun temurun. Biasanya, bersifat sakral sehingga membawa pengaruh besar dalam kehidupan masyarakat tertentu.

2. Yurisprudensi

Selain peraturan ketatanegaraan, yurisprudensi juga termasuk bagian dari hukum material. Yurisprudensi adalah putusan hakim yang berisi tentang peraturan khusus dan sifatnya tetap. Apapun putusan dari yurisprudensi akan diikuti oleh hakim lainnya.

3. Konstitusi (Undang-Undang)

Terakhir adalah konstitusi atau undang-undang merupakan peraturan tertinggi di sebuah negara hukum. Isi peraturannya mengikat sehingga semua masyarakat harus mematuhinya. Kalau tidak, akan ada konsekuensinya.
ADVERTISEMENT
Sedangkan contoh hukum material dalam kehidupan sehari-hari adalah kesusilaan, kehendak Tuhan, akal budi, hubungan sosial, agama, dan sebagainya.
Mempelajari contoh hukum material adalah hal penting mengingat banyaknya peraturan yang berlaku di Indonesia. Dengan mulai mempelajari hukum, manusia akan tahu hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan. (GTA)