Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Klasifikasi Lipid berdasarkan 3 Golongan Besar
3 Maret 2024 14:52 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Secara umum, klasifikasi lipid dibagi dalam tiga golongan besar. Adapun masyarakat awam kadang menyebut lipid sebagai lemak. Namun, sebenarnya lemak adalah subkelompok dari lipid yang disebut dengan trigliserida.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Kimia Pangan Komponen Makro, Feri Kusnandar, (2019:168), lipid dapat dikelompokkan menjadi lipid sederhana (simple lipid), lipid komposit (composite lipid), spingolipid, dan lipid turunan (derived lipid).
Pengertian dan Klasifikasi Lipid Berdasarkan Strukturnya
Sebelum mengurai klasifikasi lipid, apakah pengertian lipid itu? Lipid diketahui sebagai kelompok molekul alami, seperti lemak, lilin, sterol, vitamin yang larut dalam lemak, dan lain-lain. Berikut ini adalah tiga golongan besar klasifikasi dari lipid.
1. Lipid Sederhana
Biomolekul yang terbentuk dari asam lemak dengan beberapa gugus alkohol. Lipid sederhana dibagi lagi menjadi lemak dan lilin. Minyak yang digunakan di dapur adalah bentuk cair dari lemak. Sedangkan lilin adalah bentuk ester dengan berat molekul besar dan alkohol monohidrat.
2. Lipid Kompleks
Terdiri dari asam lemak mengandung gugus lain dan alkohol yang membentuk ester. Dalam lipid kompleks terdapat subkelompok, yakni Fosfolipid, Glikolipid, dan lipid kompleks lainnya.
ADVERTISEMENT
3. Lipid Prekursor dan Derivat
Beberapa lipid yang masuk dalam kategori ini adalah asam lemak, gliserolsteroid, aldehid lemak, dan keton bodies. Lipid tersebut dapat terlarut pada vitamin dan hormon.
Lipid diketahui sebagai biomolekul yang dibutuhkan dan penting untuk ada dalam asupan makanan. Terdapat bentuk lipid berupa trigliserol dan lipoprotein. Trigliserol adalah sumber cadangan kalori dengan kandungan energi cukup tinggi.
ADVERTISEMENT
Demikian pembahasan mengenai klasifikasi lipid. Minyak dan lemak adalah bentuk umum lipid yang berfungsi sebagai cadangan makanan. Sayangnya, terkadang cadangan makanan ini berlebih dalam tubuh seseorang, sehingga bukan menjadi cadangan dan justru menimbulkan ancaman kesehatan. (STA)