Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Mengapa Aktivitas Gerak Berirama Banyak Diminati Orang? Ini Alasannya
1 Maret 2025 19:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Melakukan aktivitas fisik secara reguler memang sangat dianjurkan agar tubuh bisa tetap sehat dan bugar. Namun, yang sering menjadi alasan adalah mengapa aktivitas gerak berirama banyak diminati orang?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan ini memang sering ditanyakan oleh masyarakat awam. Sebab, aktivitas gerak berirama memang lebih banyak menjadi pilihan bagi orang-orang yang baru ingin memulai berolahraga.
Alasan Mengapa Aktivitas Gerak Berirama Banyak Diminati
Mengutip dari buku Discovery Learning Gerak Berirama, Cheni Chaenida Madu Ayu (hal 27), gerak berirama atau disebut juga senam ritmik adalah gerakan senam yang dilakukan dalam irama musik atau pembelajaran bebas yang dilakukan secara berirama.
Adapun alasan mengapa aktivitas gerak berirama banyak diminati orang adalah karena tidak membutuhkan alat sekaligus tidak membutuhkan banyak energi. Oleh karena itulah, olahraga seperti ini sangat cocok bagi pemula ataupun orang yang mengalami masalah kesehatan tertentu, seperti obesitas maupun sudah lanjut usia.
Secara umum, ada beberapa manfaat dari melakukan aktivitas gerak berirama secara rutin. Berikut ini adalah beberapa di antaranya.
ADVERTISEMENT
1. Melatih Kekuatan Otot dan Tulang
Senam irama bisa dikatakan sebagai olahraga yang bisa melatih kekuatan otot. Hal ini karena olahraga tersebut menuntut seseorang untuk terus melatih kemampuan geraknya. Dengan begitu, kemampuan gerak dan fleksibilitas tubuhnya bisa meningkat.
2. Memperbaiki Bentuk Tubuh
Manfaat selanjutnya adalah untuk mengencangkan otot, sehingga secara tidak langsung bisa memperbaiki bentuk tubuh. Khususnya di bagian lengan, perut, pinggul, dan paha.
3. Melatih Keseimbangan Tubuh
Tak hanya memengaruhi kekuatan fisik, senam irama juga bisa melatih keseimbangan tubuh. Hal ini karena setiap gerakan dari senam irama harus diselaraskan dengan alunan musik yang mengiringinya. Oleh sebab itulah, senam irama bisa membantu mengoptimalkan kemampuan motorik tubuh.
4. Menjaga Kesehatan Jantung
Senam irama yang diiringi dengan musik memang membuat gerakannya jadi lebih bervariasi. Bukan cuma itu saja, gerakan variasi ini juga bisa melatih jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh secara stabil.
ADVERTISEMENT
Jadi, itu dia alasan mengapa aktivitas gerak berirama banyak diminati orang lengkap dengan manfaatnya. (Anne)