Konten dari Pengguna

Pengertian Jam Analog dan Tipe-tipenya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
22 April 2024 14:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jam analog adalah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/Philip Lindvall
zoom-in-whitePerbesar
Jam analog adalah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/Philip Lindvall
ADVERTISEMENT
Jam analog adalah jenis jam yang umum digunakan oleh masyarakat. Variasi jam ini akan menampilkan jarum bergerak dan melingkar hingga dapat menunjukkan waktu. Jam ini juga terdiri dari jarum jam, menit, dan detik.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Ensiklopedi Penemuan yang Mengubah Dunia Alat Rumah Tangga oleh Erwin Adi Putranto (2020:34), jam berasal dari bahasa latin yaitu Cloca yang artinya suatu alat yang bertugas untuk mengukur waktu.

Pengertian Jam Analog dan Tipe-tipenya yang Beragam

Jam analog adalah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/Brett Sayles
Jam analog adalah salah satu variasi jam yang bergaya konvensional. Selain itu, jam ini dapat digunakan sebagai akseseoris pelengkap dalam berbusana sebagai jam tangan. Jenis jam analog juga lebih memiliki ciri khas klasik dengan angka romawi atau aritmatikanya.
Terdapat jenis-jenis jam tangan analog yang sering digunakan oleh masyarakat pada umumnya. Apa saja?

1. Tipe Dress

Jenis pertama adalah tipe dress yang memiliki tampilan ramping, sederhana, dan canggih. Selain itu, jenis jam analog ini dial outih polos, tanpa komplikasi, dan memakai tali kulit hitam tipis. Biasanya tipe dress akan menggunakan angka romawi maupun tanpa angka.
ADVERTISEMENT

2. Tipe Dive

Jam tangan analog tipe dive mulanya digunakan untuk kegiatan penyeleman. Oleh karena itu, tipe ini memiliki ketahanan air yang dalam menggunakan pita logam.

3. Tipe Racing/Driving

Jenis jam tangan analog selanjutnya adalah tipe racing. Penampilan jam tangan ini akan terdiri dari angka arab jelas dengan warna yang cerah dan kontras. Case dari jam ini akan berbahan dasar stainless steel dan dilengkapi tali dari logam atau kulit.

4. Tipe Pilot

Jam tangan analog tipe pilot biasanya berukuran sedang sampai besar. Dial pada jam tangan ini akan besar dan angka yang ditampulkan mudah dibaca. Selain itu terdapat juga kornograf untuk komplikasi.

5. Tipe Field

Terakhir, tipe jam tangan analog field akan lebih kokoh dari biasanya. Tipe ini sering disebut sebagai arloji serbaguna karena cukup tangguh untuk tugas aktif. Ukuran jam ini terdiri dari yang kecil hingga sedang dengan tali kulit atau kanvas.
ADVERTISEMENT
Dapat disimpulkan, pengertian jam analog adalah jenis jam yang menampilkan waktu dengan jarum bergerak dan melingkar. Selain itu, terdapat beberapa tipe jam analog yang sering digunakan oleh masyarakat. (NUM)