Konten Media Partner

Harimau Sumatera Terkam Pekerja PT Bhara Induk di Riau hingga Tewas

26 Agustus 2019 17:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi.
ADVERTISEMENT
SELASAR RIAU, PEKANBARU - Seekor Harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) menyerang seorang pekerja perusahaan Hutan Tanaman Industri (HTI), PT Bhara Induk, di Simpang Gaung, Gaung, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.
ADVERTISEMENT
Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, Suharyono, kepada Selasar Riau mengatakan, insiden itu terjadi Senin pagi (26/8).
Saat ini, BBKSDA Riau telah menurunkan tim ke lokasi diduga serangan harimau tersebut terjadi.
"Iya. Tadi pagi kita dapat informasinya. Saat ini tim tengah menuju ke sana. Lokasinya cukup jauh," kata Suharyono.
Ia mengatakan, korban merupakan warga Sumatera Selatan. Korban diterkam saat menebang kayu di areal konsesi PT Bhara Induk.
Kejadian serangan Harimau Sumatera di Lanskap Kerumutan dengan ekosistem gambut bukanlah kali pertama. Sebelumnya ada Bonita dan seekor harimau lainnya yang pernah masuk pasar di Indragiri Hilir.
"Lokasinya sama saat Bonita dulu. Di sekitar sana juga. Jika dilihat di peta dasar kami, itu daerah kawasan hutan produksi. Laporannya, lokasi kejadian berada di lokasi atau areal kerja PT Bhara Induk tidak aktif,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Haryono belum dapat menjelaskan lebih jauh terkait insiden itu. Ia mengatakan akan memberikan keterangan setelah anggotanya tiba di lokasi.
Kini, habitat dan jelajah Harimau Sumatera tersebut sudah beralih fungsi menjadi kawasan perkebunan kelapa sawit serta HTI. Pada 2018, seekor Harimau Sumatera betina dewasa bernama Bonita menerkam karyawan perusahaan sawit PT Tabung Haji Indo Plantation hingga tewas.
Ilustrasi Harimau Sumatera. Foto: ZSL London Zoo