Konten dari Pengguna

3 Penginapan di Kuta Bali yang Nyaman dan Murah

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
21 November 2023 14:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Penginapan di Kuta Bali. Sumber foto: Unsplash/Edvin Johansson
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Penginapan di Kuta Bali. Sumber foto: Unsplash/Edvin Johansson
ADVERTISEMENT
Ada banyak rekomendasi penginapan di Kuta Bali yang nyaman dan murah. Penginapan ini cocok bagi para wisatawan yang memiliki bujet minimum untuk berlibur.
ADVERTISEMENT
Harga yang ditawarkan mulai dari di bawah Rp100.000. Walaupun dibanderol dengan harga yang murah, penginapan tersebut memiliki fasilitas yang cukup lengkap.

Rekomendasi Penginapan di Kuta Bali

Ilustrasi Penginapan di Kuta Bali. Sumber foto: Unsplash/Nelbali Photogrpahy
Wisata hemat bujet dapat para wisatawan nikmati saat berkunjung ke suatu tempat, termasuk Kuta. Dikutip dari buku I'm A Backpacker Indonesia, Farizun Amrod (2019: 187), jika ingin berkunjung dan bersantai di Kuta, ada sejumlah penginapan murah yang dapat dipilih.
Penginapan ini dapat digunakan sebagai akomodasi selama liburan di Pulau Dewata. Berikut adalah deretan penginapan di Kuta Bali yang nyaman dan ramah di kantong para wisatawan.

1. Swandewi Homestay

Penginapan ini berlokasi di Jl. Kartika Plaza, Samudra Lane, 80361 Kuta, Badung, Bali. Lokasinya strategis di Central Kuta, 5 menit berjalan kaki dari Pantai Kuta. Penginapan ini hanya berjarak 10 menit berjalan kaki menuju Discovery Shopping.
ADVERTISEMENT
Harga kamar per malam mulai Rp63.001 hingga Rp175.000. Fasilitasnya mulai dari televisi, Wi-Fi gratis, parkir gratis, laundry, antar jemput bandara (tambahan biaya), dan resepsionis 24 jam.

2. Budget Door Legian Inn

Penginapan ini berlokasi di Jl. Poppies 2, Gang Gora No. 7, Badung, Bali. Harga kamar per malamnya dibanderol dengan harga mulai dari Rp98.000. Hotel Budget Door Legian Inn Bali terletak di pusat Kuta dan berjarak 500 meter dari Pantai Kuta.
Hotel ini hanya berjarak 700 meter menuju ke Hard Rock Cafe dan Alun-alun Kuta dapat dijangkau dalam radius 800 meter. Para wisatawan bisa mendapatkan fasilitas, seperti Wi-Fi, parkir, resepsionis 24 Jam, AC, dan antar jemput bandara.

3. Indopurejoy House

Penginapan ini berlokasi di Jalan Merdeka Raya VI No.8, Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Lokasinya mudah diakses dan dekat dengan tempat menarik di area Kuta. Suasana di dalam penginapan ini cukup nyaman dan hanya berjarak 2,2 km dari Universitas Udayana.
ADVERTISEMENT
Harga kamar per malam mulai Rp80.000 hingga Rp95.000. Ada berbagai fasilitas yang disediakan, mulai dari kolam renang, Wi-Fi, parkir, restoran, resepsionis 24 jam, AC, hingga antar jemput bandara.
Itulah deretan penginapan di Kuta Bali yang nyaman dan ramah di kantong para wisatawan. Walaupun memiliki bujet yang minim, para wisatawan tetap dapat menginap di tempat yang nyaman dengan fasilitas yang cukup lengkap. (Msr)