Konten dari Pengguna

9 Jenis Rumput Pakan Ternak yang Kaya Nutrisi

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
18 Oktober 2023 20:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi : Jenis Rumput Pakan Ternak. Sumber : Peter Fazekas/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi : Jenis Rumput Pakan Ternak. Sumber : Peter Fazekas/Pexels.com
ADVERTISEMENT
Rumput adalah salah satu pakan utama hewan ternak. Namun, tidak semua jenis rumput bisa dijadikan pakan. Ada beberapa jenis rumput pakan ternak yang mempunyai kandungan nutrisi tinggi dan sangat direkomendasikan untuk pakan ternak.
ADVERTISEMENT
Agar lebih tahu rekomendasi rumput pakan ternak yang baik, simak dalam artikel di bawah ini!

Jenis Rumput Pakan Ternak

Ilustrasi : Jenis Rumput Pakan Ternak. Sumber : Matthias Cooper/Pexels.com
Budiati dalam buku berjudul Budidaya Hijauan Pakan Ternak Unggul, menjelaskan bahwa rumput sebagai pakan ternak asalnya dari rumput liar dan banyak ditemukan di pinggir hutan, sungai, serta sawah.
Adapun rekomendasi jenis rumput pakan ternak kaya nutrisi adalah :

1. Rumput Gajah

Rumput gajah mengandung protein kasar sebanyak 10% dengan serat kasar 31%. Rumput ini banyak dibudidayakan sendiri oleh peternak dan produksinya lebih besar daripada jenis rumput yang lain.

2. Rumput Gamal

Rumput gamal banyak dimanfaatkan menjadi tiang panjat dan memiliki kandungan protein kasar 18-24% . Rumput gamal tidak boleh diberikan secara berlebihan cukup berikan dalam ransum ternak sapi tidak lebih 10% dari komposisinya.
ADVERTISEMENT

3. Rumput Odot

Rumput odot mempunyai kandungan protein kasar senilai 12%. Nutrisi dalam rumput ini lebih bagus daripada rumput gajah, banyak orang membudidayakan rumput odot karena proses menanamnya juga mudah.

4. Rumput Indigofera

Rumput indigofera mempunyai produktivitas tinggi dengan kandungan nutrien yang baik. Nilai protein kasar mencapai 27,97% dan serat kasar mencapai 15,25%.

5. Rumput Setaria

Rumput ini mengandung serat kasar 27% dan protein kasar 8%. Rumput setaria mudah ditanam, namun tidak tahan dengan genangan air.

6. Rumput Raja atau King Grass

Rumput raja termasuk jenis tanaman perenial dengan kandungan serat kasar sejumlah 32,6%. Rumput ini sangat mudah dibudidayakan pada tanah yang tidak terlalu lembab.

7. Rumput Pakchong

Rumput pakchong asalnya dari Thailand mengandung protein kasar sejumlah 16,45%. Umur rumput pakchong bisa mencapai 40-45 hari baru bisa dipanen.
ADVERTISEMENT

8. Rumput Signal

Rumput signal mempunyai pertumbuhan yang cepat, tahan dari injakan, kekeringan, dan toleran pada lahan kritis. Rumput signal mengandung 30-35% serat kasar dan 6-10% protein.

9. Rumput Kolonjono

Rumput kolonjono mempunyai serat kasar 35% dengan protein kasar 7%. Rumput ini proses penanamannya mudah dan bisa ditanam bersama jenis rerumputan yang lain.
Demikianlah uraian tentang jenis rumput pakan ternak kaya protein yang bisa dicoba. Semoga bermanfaat! (Ek)