Konten dari Pengguna

5 Seafood Pangandaran Rating Tertinggi yang Sayang untuk Dilewatkan

Seputar Jabar
Artikel yang membahas wisata dan kuliner di daerah Jawa Barat
28 April 2025 14:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jabar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
seafood pangandaran rating tertinggi. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Pixabay/planet_fox
zoom-in-whitePerbesar
seafood pangandaran rating tertinggi. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Pixabay/planet_fox
ADVERTISEMENT
Berkunjung ke Pangandaran, rasanya kurang lengkap tanpa mencicipi seafood-nya yang segar dan menggoda. Beberapa seafood Pangandaran rating tertinggi kali ini menyajikan hidangan laut dengan rasa juara.
ADVERTISEMENT
Mulai dari ikan bakar, cumi goreng tepung, udang saus padang, sampai kerang juga ada. Semua seafood ini dimasak dengan bahan-bahan segar, sehingga tidak heran ratingnya tinggi.

5 Seafood Pangandaran Rating Tertinggi yang Ramai Pengunjung

Liburan ke Pangandaran semakin lengkap dengan mencicipi seafood khas di sini. Berikut rekomendasi seafood Pangandaran rating tertinggi yang sayang kalau dilewatkan.

1. RM Karya Bahari 3 Fresh Seafood

Ini termasuk restoran seafood terkenal di Pangandaran. Menu andalannya adalah cumi saung padang, udang bakar, dan kepiting saus Padang. Pengunjung memiliki kebebasan memiliki tipe seafood segar yang tersedia, dan dimasak sesuai selera.
Alamat: Kompleks Pasar Ikan Pantai Timur Pangandaran Blok Polair, Kabupaten Pangandaran 46396

2. Rumah Makan Sari Asih Abah Karsu

Rumah makan Sari Asih Abah Karsu menawarkan menu andalan bandeng goreng dan aneka seafood dengan suasana nyaman di tengah sawah. Bandeng goreng Abah Karsu menjadi primadona, karena fresh dan langsung ditangkap dari kolam sendiri.
ADVERTISEMENT
Sebelum datang, sebaiknya menghubungi nomor kontaknya dulu, karena tempatnya selalu ramai pengunjung. Dikutip dari laman Instagram @rumahmakansariasih, nomor kontaknya adalah 087826141597.
Alamat: Sukaresik, Kec. Sidamulih, Kabupaten Pangandaran

3. RM Risma Seafood

Selanjutnya, RM Risma Seafood bisa menjadi pilihan lainnya yang ingin menikmati makanan laut segar di kawasan Pantai Timur. Restoran menawarkan berbagai olah seafood, seperti berbagai ikan yang digoreng, dibakar, atau dimasak dengan berbagai saus.
Alamat: Pasar Ikan, Jl. Pantai Timur, Pangandaran

4. Tunas Rejeki RM

Masih di sekitar Jl. Pantai Timur, ada Runas Rejeki RM, yang menyajikan berbagai olah seafood yang lezat. Di sini, pengunjung bisa menikmati pengalaman makan yang menyenangkan, direkomendasikan bagi siapa saja yang ingin mencicipi hidangan laut kaya rasa.
Alamat: Jl. Pasar Ikan, Jl. Pantai Timur, Pangandaran, Kab. Pangandaran 46396
ADVERTISEMENT

5. Sukapura Fresh Seafood

Satu lagi spot seafood andalan rating tertinggi di Pangandaran adalah Sukapura Fresh Seafood. Restoran dikenal dengan bumbu olahannya seafoodnya yang lezat. Beberapa menu andalan di sini, yaitu udang saus tiram, udang saus Padang, dan ikan bakarnya yang tidak berbau.
Alamat: Jl. Pantai Barat No. 1, Pangandaran, Kab. Pangandaran 46396
Demikian lima seafood Pangandaran rating tertinggi yang benar-benar sayang untuk dilewatkan begitu saja. Liburan dijamin semakin lengkap, dengan mencicipi seafood Pangandaran yang fresh dan lezat. (ERI)