Konten dari Pengguna

Jakarta Night Carnival, Acara Malam Puncak HUT ke-497 Jakarta

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
21 Juni 2024 15:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jakarta Night Carnival, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/David Kristianto
zoom-in-whitePerbesar
Jakarta Night Carnival, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/David Kristianto
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jakarta Night Carnival kembali hadir sebagai acara puncak HUT Kota Jakarta yang ke-497. Akan ada berbagai hiburan dan keseruan yang bisa dinikmati oleh masyarakat, sehingga acara ini menarik untuk dikunjungi secara langsung.
ADVERTISEMENT
Acara yang juga disebut Jakarnaval ini bertajuk “Malam Jaya Raya” dengan tema “Jakarta Kota Global Berjuta Pesona”. Berbagai hiburan menarik bisa ditemukan di sini, mulai dari penampilan artis ternama hingga wahana pasar malam yang bisa dinikmati secara gratis.
Jakarnaval merupakan festival yang rutin diadakan setiap tahunnya. Acara ini merupakan rangkaian dari acara ulang tahun Kota Jakarta sekaligus acara puncak untuk memeriahkan Hari Jadi Kota Jakarta pada tahun 2024.

Lokasi dan Jadwal Jakarta Night Carnival

Jakarta Night Carnival, foto: Unsplash/Affan Fadhlan
Jakarta Night Carnival tahun ini akan diadakan pada Sabtu, 22 Juni 2024 di kawasan Monumen Nasional. Acaranya akan dimulai pada pukul 18.00 hingga 23.00 WIB sesuai informasi dari akun Instagram resmi @dkijakarta.
Acara ini akan dilengkapi dengan sejumlah aktivitas menarik untuk masyarakat. Mulai dari bermain di wahana permainan pasar malam, karnaval mobil hias, pertunjukan kembang api, fashion show, video mapping Monas, hingga penampilan dari Abang None Jakarta.
ADVERTISEMENT
Menariknya, di Jakarnaval tahun ini pengunjung bisa bernostalgia bersama Keluarga Si Doel Anak Sekolahan. Cornelia Agatha, Maudy Koesnaedi, Mpok Ipeh, Suti Karno, dan Maryati Tohir akan hadir menyapa para pengunjung yang datang ke Jakarnaval nanti.

Daftar Pengisi Acara Jakarta Night Carnaval

Jakarta Night Carnival, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Hanna Tche
Berbagai artis ternama Indonesia juga akan memberikan penampilan terbaik di acara ini. Akan ada panggung konser yang bisa disaksikan masyarakat dengan panggung utama di kawasan Monas. Adapun daftar pengisi acara yang hadir adalah sebagai berikut:
Keseruan Jakarta Night Carnival tentu wajib disaksikan secara langsung untuk turut merayakan Hari Jadi Kota Jakarta. Apalagi akan ada banyak hiburan seru yang menarik untuk dinikmati secara langsung pada akhir pekan nanti. (PRI)
ADVERTISEMENT