Konten dari Pengguna

Bamboo Mewek Park Malang, Cocok untuk Kemah bareng Teman

Seputar Malang
Artikel yang membahas hal seputar malang.
20 Januari 2025 11:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Malang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bamboo Mewek Park. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pixabay.com/Kanenori
zoom-in-whitePerbesar
Bamboo Mewek Park. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pixabay.com/Kanenori
ADVERTISEMENT
Bamboo Mewek Park Malang adalah ruang terbuka hijau yang dikembangkan oleh masyarakat Desa Tunjungsekar, Kecamatan Lowokwaru. Di tempat wisata tersebut terdapat aliran sungai jernih dan deretan pohon bambu yang membuat kawasannya terasa lebih rindang.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan situs resmi malangkota.go.id, tempat wisata di Malang tersebut menjadi pemenang kampung tematik di Kota Malang 2016. Konsep alam yang diusung oleh masyarakat Tunjungsekar menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat.

Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Bamboo Mewek Park

Bamboo Mewek Park. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Caio Arbulu
Kota Malang mempunyai cukup banyak ruang terbuka hijau yang menawarkan pemandangan alam menarik, seperti Bamboo Mewek Park. Tempat wisata yang dikembangkan dari kampung tematik tersebut menawarkan aliran air sungai yang jernih dengan sederet pepohonan, sehingga menambah nuansa segarnya.
Lokasi kampung tematik ini berada di Jl. Ikan Tombro Barat, Tanjungsekar, Lowokwaru, Kota Malang. Kampung wisata tersebut buka selama 24 jam dan tidak memiliki biaya masuk, sehingga pengunjung cukup membayar biaya parkir saja.
ADVERTISEMENT
Penamaan Bamboo Mewek Park ini dikarenakan wisata tersebut berada di aliran Kali Mewek. Dalam bahasa Indonesia, kata mewek berarti menangis. Masyarakat daerah setempat percaya jika di zaman dulu, lokasi tersebut dijadikan tempat Ken Dedes menangis.
Saat ini, kawasan wisata di Malang ini cenderung sepi oleh pengunjung, tetapi masyarakat masih bisa datang untuk menikmati kesegaran alam, aliran sungai yang deras, atau berkemah di sekitar kawasannya.

Daya Tarik Bamboo Mewek Park Malang

Bamboo Mewek Park. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Mahen Rin
Berwisata di area ruang terbuka hijau tentu bisa memberikan pengalaman baru bagi para pengunjung, termasuk di Bamboo Mewek Park.
Sejumlah daya tarik Bamboo Mewek Park Malang adalah sebagai berikut:

1. Cocok untuk Kemah

Kampung tematik ini memiliki area lapangan luas yang biasanya digunakan sebagai tempat penyelenggaraan acara desa. Dengan kawasannya yang di kelilingi pepohonan bambu, aliran sungai, dan lapangan luas, tentu cocok dijadikan tempat berkemah.
ADVERTISEMENT
Pengunjung yang hendak berkemah bisa menghubungi Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di desa setempat untuk berkoordinasi terkait sewa tempatnya. Selama berkemah, pengunjung bisa bersantai sambil menikmati keindahan alam.

2. Menawarkan Pemandangan Alam Indah

Kawasan kampung tematik ini juga menawarkan pemandangan indah. Terdapat aliran sungai yang cukup deras pada waktu tertentu dan bebatuan di sekitar sungai. Pengunjung yang hendak bermain di kawasan sungai sebaiknya berhati-hati agar tidak terpeleset.
Selain sungai, ada juga pepohonan bambu yang rimbun, sehingga membuat suasana di sekitarnya terasa lebih segar. Pengunjung dapat duduk santai di gazebo yang tersedia atau berjalan-jalan di sekitarnya sebagai alternatif kegiatan saat liburan.
Demikian penjelasan mengenai Bamboo Mewek Park Malang sebagai ruang terbuka hijau yang cocok dijadikan tempat kemah. Masyarakat Kota Malang bisa menikmati alam segar dan berkemah tanpa harus bepergian jauh dengan memanfaatkan kampung tematik tersebut. [ENF]
ADVERTISEMENT