Konten dari Pengguna

Museum Angkut ke Bromo Berapa Jam? Ini Perkiraan Durasinya

Seputar Malang
Artikel yang membahas hal seputar malang.
25 November 2024 18:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Malang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Museum Angkut ke Bromo Berapa Jam. Foto Museum Angkut. Sumber Unsplash Ricky Mandala S
zoom-in-whitePerbesar
Museum Angkut ke Bromo Berapa Jam. Foto Museum Angkut. Sumber Unsplash Ricky Mandala S
ADVERTISEMENT
Gunung Bromo merupakan salah satu destinasi wisata favorit di Jawa Timur. Gunung tersebut bisa dicapai dengan berangkat dari Museum Angkut di Kota Batu. Lantas, Museum Angkut ke Bromo berapa jam?
ADVERTISEMENT
Perkiraan durasi tersebut perlu diketahui agar para wisatawan bisa mempertimbangkan kendaraan maupun rute berdasarkan tujuan. Selain itu, informasi mengenai perkiraan durasi juga dapat memudahkan para wisatawan untuk merencanakan perjalanan.

Museum Angkut ke Bromo Berapa Jam? Ini Ulasannya

Museum Angkut ke Bromo Berapa Jam. Foto Penanjakan Bromo. Sumber Unsplash Azhar Galih
Menurut jtp.id/museumangkut, Museum Angkut adalah museum transportasi pertama di Asia Tenggara. Museum ini berada di Jalan Terusan Sultan Agung No. 2, Ngaglik, Kecamatan Batu, Kota Batu.
Museum Angkut sering menjadi patokan bagi para wisatawan yang ingin pergi ke Gunung Bromo dari Kota Batu. Lantyas, Museum Angkut ke Bromo berapa jam? Berikut rincian durasinya melalui rute, tujuan, dan kendaraan yang berbeda bila jalanan lancar.

1. Rute ke Penanjakan Bromo via Lawang

Jika ingin menuju Penanjakan Bromo melalui Karangploso dan Lawang dengan menggunakan mobil, maka perkiraan durasinya adalah 2 jam 22 menit. Namun, bila memakai sepeda motor, diperkirakan para wisatawan membutuhkan waktu 2 jam 13 menit.
ADVERTISEMENT

2. Rute ke Penanjakan Bromo via Jabung

Bila memilih jalur Malang kota dan Jabung untuk menuju Penanjakan dengan menggunakan mobil, maka akan membutuhkan waktu sekitar 2 jam 26 menit. Namun, bila memakai sepeda motor, diperkirakan akan sampai dalam waktu 2 jam 16 menit.

3. Rute ke Pos Jemplang Bromo via Pakis

Para wisatawan bisa menuju Pos Jemplang Bromo melalui Pakis dan Poncokusumo dari Museum Angkut selama sekitar 1 jam 44 menit dengan memakai mobil. Bila memakai sepeda motor, maka perjalanan dapat ditempuh selama sekitar 1 jam 30 menit.

4. Rute ke Pos Jemplang Bromo via Kedungkandang

Rute melalui Kedungkandang dan Poncokusumo juga bisa dipilih untuk ke Pos Jempang dengan menggunakan mobil selama sekitar 2 jam. Di sisi lain bila memakai sepeda motor, maka durasinya sekitar 1 jam 43 menit.
ADVERTISEMENT
Jadi, Museum Angkut ke Bromo berapa jam? Hal ini tergantung dengan kendaraan, rute, dan tujuan. Namun secara garis besar, durasi ke Penanjakan lebih lama daripada ke Pos Jemplang Bromo dari Museum Angkut. (LOV)