Konten dari Pengguna

4 Minuman Khas Surabaya yang Segar dan Wajib Dicoba

Seputar Surabaya
Artikel yang membahas seputar kota Surabaya.
9 Oktober 2024 14:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Minuman Khas Surabaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Chris Curry
zoom-in-whitePerbesar
Minuman Khas Surabaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Chris Curry
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setiap daerah di Indonesia memiliki kuliner khasnya masing-masing. Selain makanan, ada banyak minuman khas berbagai daerah yang wajib dicoba. Terdapat beberapa minuman khas Surabaya yang segar dan bisa dinikmati kapan saja.
ADVERTISEMENT
Minuman ini wajib dicicipi ketika sedang berkunjung ke Kota Pahlawan. Minuman tersebut bisa dinikmati bersama dengan makanan khas Surabaya yang lezat.

Rekomendasi Minuman Khas Surabaya yang Wajib Dicoba

Minuman Khas Surabaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Wesual Click
Suhu Surabaya yang panas membuat masyarakat kerap mencari minuman dingin. Kota Pahlawan memiliki beberapa minuman yang segar dan bisa dinikmati kapan saja. Berikut rekomendasi minuman khas Surabaya yang perlu dicoba.

1. Es Sinom

Dikutip dari Ragam Minuman Khas Indonesia, Gardjito, dkk (2024:142), sinom merupakan nama lain dari daun asam muda (Tamarindus indica L.). Daun ini warnanya hijau kekuningan dan rasanya mirip buah asam muda. Minuman ini bercita rasa manis dan asam.
Es sinom dibuat dengan campuran rempah-rempah lain sehingga rasanya khas. Minuman ini sangat pas dinikmati di siang hari. Selain rasanya yang enak, es sinom juga baik dikonsumsi karena bisa melancarkan pencernaan.
ADVERTISEMENT

2. Es Legen

Legen adalah minuman tradisional yang banyak ditemukan di Jawa Tengah dan Jawa Timur, termasuk di Surabaya. Legen diambil dari pohon siwalan atau pohon lontar. Legen memiliki perpaduan rasa manis dan sedikit asam yang menyegarkan. Agar lebih nikmat, legen bisa ditambahkan es batu.

3. Es Dawet Siwalan

Minuman selanjutnya adalah es dawet siwalan. Sesuai dengan namanya, minuman ini menggunakan buah siwalan sebagai isiannya. Minuman ini berupa potongan buah siwalan, santan, gula merah cair, dan es batu.

4. Es Pacar Keling

Es pacar keling adalah salah satu kuliner legendaris Surabaya yang sudah ada sejak tahun 1978. Minuman ini memiliki isian buah-buahan segar seperti melon, apel, nangka, sawo, kelapa muda, dan lainnya yang disiram dengan sirup beraroma durian.
Minuman ini juga dikenal sebagai es pacar keling Pak No atau es teler Pak No karena penjualnya bernama Mujiono. Rasanya yang manis dan segar membuat minuman ini digemari hingga sekarang.
ADVERTISEMENT
Beberapa minuman khas Surabaya tersebut sangat cocok dinikmati untuk menghalau suhu panas kota ini. Selamat mencoba! (KRI)