7 Cara Memperlancar ASI untuk Ibu yang Sedang Menyusui

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
Konten dari Pengguna
11 Mei 2023 14:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Memperlancar ASI | Unsplash/Nikolai Chernichenko
zoom-in-whitePerbesar
Cara Memperlancar ASI | Unsplash/Nikolai Chernichenko
ADVERTISEMENT
Air susu ibu (ASI) diproduksi karena pengaruh hormon prolaktin dan oksitosin setelah kelahiran bayi.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari situs resmi kemenkes.go.id, air susu ibu adalah susu yang diproduksi oleh manusia untuk konsumsi bayi dan merupakan sumber gizi utama bayi yang belum dapat mencerna makanan padat.

Cara Memperlancar ASI

Cara Memperlancar ASI | Unsplash/Anita Jankovic
Berikut ini beberapa cara memperlancar ASI yang mudah untuk diikuti.

1. Menyusui 8-16 kali sehari

Dalam 24 jam bayi menyusu dalam 8-16 kali sehari. Untuk itu, ibu bisa merangsang kaki dan membelai kepalanya saat posisi bayi sudah siap maupun belum untuk menerima ASI. dengan sering memberi ASI setiap 2-3 jam, produksi ASI akan melimpah dan terjaga hingga nanti.

2. Tetap menggunakan dua payudara secara bergantian

Agar ASI tetap melimpah, usahakan ibu menyusui bayi dengan memberdayakan kedua payudara di sisi kanan dan kiri secara bergantian. Di setiap sisi, bayi menghisap dengan ritme cepat ke lambat.
ADVERTISEMENT
Jika sudah mulai melambat, Ibu bisa menggantikan posisi bayi ke sisi payudara lain supaya ASI tetap keluar dengan lancar.

3. Memijat payudara sebelum menyusui

Tujuan pijat payudara ini agar produksi ASI menjadi lebih bernutrisi, tinggi lemak, membuat bayi lebih kenyang dan cepat gemuk. ASI ini disebut dengan hindmilk.

4. Memperhatikan Perlekatan Bayi

Apabila ASI yang keluar selama bayi menyusu tidak terlalu banyak, maka ada kemungkinan perlekatan bayi kurang tepat.
Perlekatan (latch on) adalah menempatkan mulut bayi dengan puting susu di posisi yang tepat. Tak hanya memperlancar ASI, latch on yang tepat pun akan meminimalkan munculnya luka atau nyeri pada puting ibu.

5. Memastikan Nutrisi Ibu Terpenuhi

Salah satu cara memperbanyak ASI berikutnya adalah memastikan kebutuhan nutrisi ibu telah terpenuhi setiap hari.
Sejumlah makanan yang disarankan bagi ibu menyusui yaitu asupan yang kaya akan vitamin dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran hijau, telur, ikan, ayam, hingga daging.
ADVERTISEMENT

6.Istirahat yang Cukup

Untuk menjaga kestabilan produksi ASI, ibu disarankan untuk beristirahat dengan cukup dan mengurangi kegiatan di luar rumah atau menghindari aktivitas berat agar tidak lelah berlebihan.
Habiskanlah lebih banyak waktu bersantai bersama bayi dan hindari kebiasaan kurang baik seperti mengonsumsi minuman beralkohol dan rokok karena berpotensi menyebabkan ASI seret.

7. Rutin Memompa ASI

Setelah menyusui si kecil, payudara ibu biasanya masih terasa kencang dan keras karena terdapat sisa ASI di dalamnya.
Sebaiknya ibu segera mengosongkannya menggunakan pompa ASI dan menyimpannya di dalam lemari pendingin dengan suhu yang pas agar tetap awet untuk jadwal menyusui selanjutnya.
Demikian beberapa cara memeprlancar asi untuk ibu yang sedang menyusui. Mari ikuti beberapa tips di atas, agar asi ibu lancar, ya! (Nanda)
ADVERTISEMENT