Konten dari Pengguna

Cara Menghitung Harga Jual Makanan Per Porsi untuk Pemula

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
25 Agustus 2023 13:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Menghitung Harga Jual Makanan Per Porsi. Foto: Unsplash/Towfiqu barbhuiya
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menghitung Harga Jual Makanan Per Porsi. Foto: Unsplash/Towfiqu barbhuiya
ADVERTISEMENT
Berbisnis makanan tampaknya memang mudah. Namun, untuk mendapat keuntungan, pebisnis juga harus memperhitungkan harga jual dengan matang. Karena itu, cara menghitung harga jual makanan per porsi adalah salah satu hal yang wajib diketahui para pebisnis kuliner.
ADVERTISEMENT
Untuk menentukan harga jual yang pas, tentunya harus mempertimbangkan beberapa faktor. Salah satunya yaitu biaya produksi yang dikeluarkan untuk mengolah suatu bahan makanan menjadi hidangan yang siap disajikan atau biasa dikenal dengan food cost.
Jika menentukan harga yang murah, memang bisa mendatangkan banyak pelanggan. Namun, pebisnis juga harus mengurangi ongkos produksi sehingga hasil makanan yang dipasarkan menjadi tidak sempurna. Tentunya hal ini akan riskan bagi kelangsungan bisnisnya.

Cara Menghitung Harga Jual Makanan Per Porsi

Ilustrasi Cara Menghitung Harga Jual Makanan Per Porsi. Foto: Unsplash/Mediamodifier
Berikut adalah cara menghitung harga jual makanan per porsi menurut buku Luar Biasa Bisnis Restoran di Indonesia: Semua Orang Bisa, Dicky Sumarsono, Cha, (2015:55&56).
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, untuk menghitung harga jual makanan per porsi ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan. Dan salah satunya yaitu food cost.
ADVERTISEMENT
Sedangkan besarnya nilai food cost biasanya dihitung dalam persen (%). Antara satu restoran dengan yang lainnya bisa berbeda menentukan dan menerapkan food cost.
Hanya saja, sering terjadi rentang persentase food cost untuk makanan antara 35%-38%. Untuk beverage minuman = 22% - 24%. Intinya bahwa makin kecil besaran atau persentase food cost yang ditetapkan, maka akan semakin besar keuntungan yang diperoleh.
Sebagai contoh, untuk menentukan harga jual nasi goreng spesial dengan menggunakan food cost sebesar 37% adalah sebagai berikut:
Contoh menentukan harga jual makanan per porsi . Buku: Luar Biasa Bisnis Restoran di Indonesia: Semua Orang Bisa
Harga jual: Rp13.000 × 100 / 37 = Rp1.350.000 /37 = Rp36.400/porsi.
Ini berarti harga jual minimal untuk nasi goreng spesial adalah senilai Rp36.400. Pemilik bisnis bisa melakukan pembulatan nilai harga jual misalnya menjadi Rp36.500 atau menjadi Rp36.000.
ADVERTISEMENT
Itulah cara menghitung harga jual makanan per porsi yang harus diketahui para pebisnis pemula agar mendapatkan keuntungan yang pas. Harga jual per porsi berkaitan dengan segmen pasar yang dibidik. Jadi, sudah tentu untuk pebisnis kuliner baru harga harus dibuat sewajarnya agar konsumen tidak merasa kecewa. (Diah)