Konten dari Pengguna

Tata Cara Menghitung NPV yang Wajib Diketahui oleh Para Siswa

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
8 Oktober 2024 20:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tata Cara Menghitung NPV. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Annie Spratt
zoom-in-whitePerbesar
Tata Cara Menghitung NPV. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Annie Spratt
ADVERTISEMENT
NPV merupakan singkatan dari Net Present Value atau bisa diartikan dengan selisih yang didapatkan dari arus kas masuk saat ini dan arus kas keluar pada periode waktu tertentu. Pasti banyak yang bertanya lalu bagaimana cara menghitung NPV yang benar.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya materi ini merupakan salah satu materi yang wajib diketahui oleh para siswa ketika belajar ekonomi. Penerapan NPV di laporan keuangan atau menganalisisi kinerja keuangan sangatlah berguna.

Tata Cara Menghitung NPV

Tata Cara Menghitung NPV. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Firmbee.com
Untuk menjawab pertanyaan bagaimana cara menghitung NPV, tentunya harus mengetahui lebih dulu konsep dari NPV. Dikutip dari buku Memahami Dasar-Dasar Manajemen Keuangan untuk Mengelola Keuangan dengan Lebih Efektif karya I Wayan Susrama, (2024) pengertian dari NPV adalah sebagai berikut.
NPV adalah metode penilaian investasi yang digunakan untuk mengevaluasi keuntungan atau nilai suatu investasi dengan membandingkan nilai sekarang dari arus kas masuk dengan nilai sekarang dari arus kas keluar.
Cara menghitung NPV adalah dengan mengurangkan nilai sekarang dari arus kas keluar dari nilai sekarang dari arus kas masuk. Sehingga NPV bisa juga diartikan sebagai perkiraan keuntungan yang dilakukan untuk menentukan kelayakan suatu investasi.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan pada pengertian tersebut maka tata cara menghitung NPV bisa diterjemahkan ke dalam persamaan matematika. Rumusnya adalah sebagai berikut:
Adapun i merupakan tingkat diskonto, sedangkan t adalah periode waktu yang ditentukan. Apabila kesulitan mengingat rumus di atas, catat versi singkatnya di bawah ini:
Arus kas dalam Net Present Value dikenai diskon karena dua faktor utama, yaitu antisipasi risiko investasi dan memperkirakan time value of money. Penggunaan tingkat diskonto dapat memberikan hasil NPV yang akurat karena tidak semua proyek bisnis atau investasi dapat mendatangkan keuntungan besar.
ADVERTISEMENT
Analisis ini bisa digunakan untuk berbagai hal, salah satunya adalah digunakan untuk menyusun rencana investasi yang akan dikeluarkan. Hasil perhitungan NPV nantinya bisa digunakan sebagai dasar untuk melihat perkiraan profitabilitas dari investasi yang dilakukan.
Demikian adalah pembahasan mengenai cara menghitung NPV yang wajib diketahui oleh para siswa. Cara menghitung ini bisa diterapkan dalam berbagai kasus di kehidupan nyata. (WWN)