Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten Media Partner
Polisi di Bantul Amankan 7 Remaja yang Akan Perang Sarung
25 Maret 2023 18:02 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Jajaran Polsek Imogiri, Bantul , Yogyakarta mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, yang setiap saat dapat muncul selama bulan Ramadhan dengan menggiatkan patroli.
ADVERTISEMENT
Salah satu yang mendapatkan perhatian serius adalah terjadinya perang sarung oleh para remaja sehabis salat tarawih atau pun menjelang sahur.
Permainan remaja yang semula hanya bersifat bercanda ini, belakangan menjadi tindakan anarkis berupa tawuran. Bahkan menjadi tindak pidana jika dalam sarung yang mereka gunakan terisi dengan benda keras atau benda tajam yang membahayakan.
Terbaru, Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry mengatakan dari hasil patroli itu mereka mendapati beberapa anak yang mengayunkan sarungnya. Sebanyak 7 remaja diamankan jajaran Polsek Imogiri saat hendak perang sarung di lapangan Wukirsari.
"(Kami mendapati) beberapa anak-anak naik kendaraan berboncengan dan mengayun-ayunkan sarung di seputaran lapangan Wukirsari," kata Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry, Sabtu (25/3/2023).
ADVERTISEMENT
Ketujuh anak itu diamankan pada hari ini, Sabtu (25/3/2023) dini hari sekitar pukul 03.00 WIB, ketika polisi melakukan patroli cipta kondisi.
Usai diamankan, Jeffry mengatakan para anak itu di sweeping dan di bantu beberapa warga untuk mengamankan 3 motor dan 7 anak-anak serta sarung berisi batu yang akan digunakan untuk tawuran.
"Atas kejadian tersebut diadakan problem solving dan di amankan ke Polsek Imogiri," ujarnya.
Dalam kegiatan problem solving itu, polisi turut memanggil orang tua masing-masing anak itu. Setelah mendapatkan pembinaan, ketujuh anak itu diserahkan ke orang tua nya masing-masing.
"Saat ini kegiatan sudah selesai, situasi terdapat aman," tandasnya.