Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Staycation Bogor? Yuk Nikmati Alam di 4 Penginapan ini!
7 Mei 2021 6:52 WIB
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Staycation Bogor tentu tidak lengkap rasanya jika tidak melibatkan alam indah Kota Bogor yang selalu menjadi hal utama yang menarik para wisatawan.
ADVERTISEMENT
Biasanya, para warga Jabodetabek akan berbondong-bondong 'hijrah' ke Bogor untuk melepas penat saat akhir pekan dan waktu liburan tiba. Tujuannya, untuk menikmati alam asri dan udara sejuknya bukan? Nah, ada beberapa penginapan tepat untuk kamu yang ingin staycation dan menikmati alam.
Berikut rekomendasi staycation Bogor di 4 penginapan untuk menikmati alam yang tidak dapat ditemukan di kota-kota metropolitan.
1. Villa Baba Bogor
Villa Baba menawarkan pengalaman staycation Bogor dengan area privat yang cocok untuk wisatawan yang sedang ingin benar-benar menghabiskan waktu dengan orang-orang tersayang.
Mengusung tema ala berkemah agar dapat menikmati alam asri Bogor, Villa Baba tidak lupa mendesain tempatnya dengan desain interor serta pernak-pernik yang sangat cantik. Wisatawan dapat melihat pemandangan gunung hijau, menikmati angin sejuk sambil bercengkrama dan makan barbeku.
Vila ini dapat menampung maksimal empat belas orang. Villa ini memiliki tiga kamar tidur, empat kamar mandi, kolam renang, ruang pertemuan, dan dapur.
ADVERTISEMENT
Jika kamu berminat ke sini, perlu diingat vila ini melarang melakukan aktifitas yang menimbulkan kebisingan setelah jam 11 malam. Harga untuk dapat staycation di Villa Baba dimulai dengan harga sekitar Rp 2 juta per malam.
2. Family Glamping at Forest Garden Batu Layang Bogor
Penginapan Family Glamping Bogor ini merupakan tempat untuk wisatawan yang ingin menikmati alam dengan suasana berkemah.
Glamping sendiri adalah singkatan dari glamour camping, yakni tempat penginapan menggunakan konsep berkemah yang nyaman, namun mewah di saat yang bersamaan.
Wisatawan tidak perlu lagi deh bersusah payah dengan memasang tenda sendiri. Tidak perlu juga tidur berdesakan di dalam tenda karena suda tersedia kamar cantik berbentuk tenda dengan desain interior sederhana berwarna putih dan coklat yang mendominasi.
ADVERTISEMENT
Api unggun khas perkemahan juga dapat dinikmati sambil bersantai menikmati indah rindangnya alam hutan pinus di luar tenda. Penginapan ini juga menyediakan wisata alam berupa air terjun jika kamu berminat.
Family Glamping at Forest Garden Batu Layang ini merogoh kocek mulai dari harga Rp 2,5 juta per malam.
3. Villa Jeje Bogor
Satu lagi penginapan yang menawarkan alam ketika staycation Bogor, yaitu Villa Jeje. Villa Jeje ini memiliki taman kecil dengan bunga-bunga yang tumbuh di taman tersebut. Tapi, perlu diperhatikan oleh wisatawan, jika bunga dan daun di sini tidak untuk dipetik.
Villa ini juga menyediakan meja di area outdoor, sehingga wisatawan bisa menghabiskan waktu dengan mengobrol, melakukan barbeku, dan berenang sambil melihat indahnya alam sekitar. Hiasan lampu yang menggantung juga menambah kesan suasana hangat dan indah di saat yang bersamaan.
Villa dengan fasilitas empat kamar tidur dan empat kamar mandi ini memiliki desain interior yang elegan di bagian kamar, fun di ruang makan, dapur, dan ruang santai serta terdapat unsur alam di kamar mandi. Tiga perpaduan tersebut menjadikan wisatawan betah untuk menghabiskan waktu di sini.
Untuk singgah, Villa Jeje hanya menerima maksimal 15 orang dan juga 4 mobil di area parkir. Biaya untuk menginap dimulai dengan harga Rp 1,8 juta per malam.
ADVERTISEMENT
4. The Olive Bogor
Bagi wisatwan yang ingin melakukan staycation Bogor dengan mengisi kegiatan wisata alam, penginapan The Olive ini adalah tempat yang sempurna. Alasannya, wisatawan dapat melakukan trekking selama 2,5 jam untuk melihat air terjun.
The Olive Bogor terletak di puncak Gunung Salak dengan view hijau Gunung Pangrango dan juga kebun milik The Olive sendiri. Wisatawan dapat menikmati pemandangan dengan disediakannya sebuah ruang outdoor yang bisa digunakan untuk berkumpul, bermain, bekerja, atau sekedar menghirup udara segar.
Wisatawan juga bisa sarapan ala berpiknik, membuat barbeku, dan menikmati api unggun di penginapan ini.
The Olive bisa ditempuh sekitar 70 menit dari Jakarta. Dengan 4 kamar tidur, The Olive bisa menampung 10 orang dewasa. Wisatawan perlu membayar harga sewa dimulai dari Rp 1,6 juta per malam untuk bisa menikmati berbagai fasilitas di The Olive Bogor.
ADVERTISEMENT
Nah itu tadi rekomendasi 4 penginapan yang bisa dinikmati alamnya. Bagaimana? Sudah bisa meluncur untuk staycation Bogor?
(SYA)