Vicky Nitinegoro Cari Jodoh, Ingin Pasangan yang Lebih Muda

21 Desember 2018 13:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vicky Nitinegoro. (Foto: D.N Mustika Sari/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Vicky Nitinegoro. (Foto: D.N Mustika Sari/kumparan)
ADVERTISEMENT
Aktor dan DJ Vicky Nitinegoro menyandang status duda setelah bahtera rumah tangganya dengan Cynthia Ramlan berakhir pada 2009 lalu. Hingga kini, predikat itu masih melekat di diri pria berusia 35 tahun tersebut.
ADVERTISEMENT
Kini Vicky sudah menyandang status itu selama 9 tahun. Apakah berarti ia betah menduda? Tentu tidak. Pemain film ‘Sweet 20’ itu mengaku sudah berusaha untuk mencari jodoh.
“Lagi cari, cuma belum dapat. Doain aja biar cepat dapat,” kata Vicky saat ditemui di Gelora Bung Karno, Jakarta, baru-baru ini.
Vicky Nitinegoro. (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Vicky Nitinegoro. (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
Kriteria perempuan yang Vicky Nitinegoro cari sebenarnya tidak muluk-muluk. Yang penting bagi pemain sinetron ‘Kisah Sedih di Hari Minggu’ itu adalah pasangannya kelak bisa nyambung dengan dirinya.
Selain bisa menerima dirinya dengan apa adanya, Vicky mengatakan, kecocokan merupakan hal terpenting dalam menjalin hubungan. Menurut dia, jika punya pasangan cantik tapi tidak asyik saat diajak komunikasi, maka hubungan itu bakal sia-sia belaka.
ADVERTISEMENT
“Fisiknya gue banget, tapi ternyata ngobrolnya enggak nyambung. Kalau kayak gitu enggak bisa dipaksain. Orang ‘kan kalau menjalani hubungan itu volume ketemunya sering. Kalau sering ketemu, tapi jarang ngobrol, buat apaan?” tutur Vicky.
Vicky Nitinegoro. (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Vicky Nitinegoro. (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
Untuk pendamping hidupnya kelak, Vicky tidak ingin memiliki pasangan yang usianya setara atau lebih tua dari dia. Pemain sinetron ‘Si Yoyo 3’ ini mau punya kekasih yang lebih muda darinya.
Vicky merasa memiliki pendamping hidup yang usianya lebih muda bisa mendatangkan manfaat buatnya di masa tua nanti. Minimal, ia punya orang yang merawatnya ketika dia sudah terlalu lelah untuk beraktivitas.
“Usia kalau bisa yang muda. Jadi, kalau saat gue tua ada yang ngurusin,” ujar Vicky.
ADVERTISEMENT
Vicky sudah mencoba untuk mencari sosok pasangan yang ideal baginya. Kendati demikian ia merasa belum ada cocok untuk dijadikan sebagai pendamping hidup. Jika dekat dengan seorang perempuan, hubungan mereka mentok hanya sebatas teman.
“Teman dekat mah ada. Gue kebanyakan teman perempuan sih,” tutup Vicky Nitinegoro.