Anak Pilek, Boleh Tetap Bersekolah atau Istirahat di Rumah?

13 April 2019 15:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anak pilek. Foto: shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Anak pilek. Foto: shutterstock
ADVERTISEMENT
Anak pilek seringnya dapat membuat orang tua jadi khawatir. Bukan cuma cepat-cepat memberinya berbagai penanganan selain obat-obatan, tapi mungkin juga Anda mengizinkan anak untuk tidak masuk sekolah.
ADVERTISEMENT
Tapi di samping itu, ada juga orang tua yang merasa tak masalah kalau anak tetap masuk sekolah, sekalipun ia sedang pilek.
Dari kedua tipe orang tua di atas, Anda termasuk yang mana, Moms?
Untuk mengetahui jawabnya, kumparanMOM menanyakan hal ini kepada dokter anak, dr Wiyarni Pambudi, SpA, IBCLC.
Ilustrasi orang tua melakukan tindakan cuci hidung pada anak yang pilek. Foto: Shutter Stock
"Pilek pada anak bisa disebabkan berbagai pemicu, di antaranya alergi, common cold, infeksi saluran napas atas, reaksi terhadap iritasi atau benda asing, dan sebagainya. Kecuali kondisi pileknya parah hingga mengganggu aktivitas belajar atau penyebabnya virus atau bakteri yang berpotensi menular, anak pilek masih bisa masuk sekolah," kata dr Wiyarni.
Ini artinya, tak semua anak pilek mesti istirahat di rumah atau dengan kata lain, ia masih bisa menjalani aktivitas seperti sedia kala, Moms.
ADVERTISEMENT
Yang perlu orang tua perhatikan adalah penyebab kenapa anak bisa pilek dan memantau kondisi si kecil.
Perhatikan cara obati anak pilek. Foto: Shutter Stock
Pilek yang disebabkan alergi misalnya, yakni pilek khas anak saat ia selalu bersin di pagi hari, maka itu tidak akan menulari anak lainnya.
Alergi itu sendiri dapat muncul karena adanya riwayat penyakit alergi pada keluarga. Atau anak tiba-tiba pilek sepulang dari taman bermain? Ini Anda bisa patut curiga, bisa saja ia baru terpapar dengan temannya yang flu.
Nah, dengan demikian tak perlu cepat-cepat merasa anak pilek berarti harus tidak masuk sekolah ya, Moms.
------------------------------------
Masih ada artikel-artikel seputar anak pilek yang kumparanMOM siapkan untuk Anda. Agar betul-betul paham, yuk baca habis semuanya!
ADVERTISEMENT