Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
40 Contoh Kalimat Kritikan dalam Bahasa Indonesia
8 Maret 2022 18:17 WIB
·
waktu baca 8 menitDiperbarui 31 Oktober 2024 17:17 WIB
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kalimat terdiri dari berbagai jenis, contohnya seperti kalimat luas, kalimat perintah, kalimat tanggapan, dan kalimat kritikan atau kritik . Dalam kehidupan sehari-hari, contoh kalimat kritikan dapat disampaikan dalam berbagai situasi.
ADVERTISEMENT
Biasanya, kalimat kritik disampaikan ketika menemukan sebuah permasalahan dalam keadaan apa pun. Kalimat kritik dapat berbentuk tanggapan baik maupun buruk. Orang yang ahli mengkritik berdasarkan pengamatan yang mendalam disebut kritikus.
Meski dapat berbentuk tanggapan baik, kritik masih dianggap sebagai pendapat yang bersifat negatif. Oleh sebab itu, menyampaikan kritik tidak bisa dilakukan secara sembarangan, agar tujuan mengkritik itu sendiri bisa tercapai.
Kritik yang tidak didasari dengan adab dan kesantunan akan menjadi sebuah hinaan atau cacian. Itulah sebabnya, dalam menyampaikan kritik, penggunaan kata “maaf” dan pujian di awal sangat dianjurkan untuk digunakan.
Bagaimana contoh dan apa pengertian dari kalimat kritik? Agar lebih memahaminya, simak pembahasan berikut ini.
Contoh Kalimat Kritikan
Diambil dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, berikut uraian contoh kalimat kritik dalam berbagai situasi.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Apa Itu Kritik?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kritik adalah kecaman, tanggapan, atau kupasan yang disertai uraian dan pertimbangan baik maupun buruk terhadap suatu hasil karya, pendapat, dan sebagainya.
Kritik bisa juga disebut sebagai suatu ungkapan atau tanggapan mengenai baik/buruknya suatu tindakan yang akan ataupun sudah diperbuat. Dengan adanya kritik, sebuah karya akan teruji kualitasnya.
Selain itu, kritik merupakan bentuk penilaian terhadap suatu karya secara seimbang, baik kelemahan maupun kelebihannya. Karya yang dikritik biasanya berupa karya seni , baik karya sastra, musik, lukis, buku, maupun film.
Kritik yang berisi pernyataan kontra pada umumnya rentan disampaikan secara pedas, sehingga bisa melukai perasaan orang lain. Penting untuk diperhatikan bahwa dalam penyampaikan kritik wajib mengedepankan sopan santun dan etika.
ADVERTISEMENT
Untuk menambah pengetahuan, simak ciri dan cara membuat kritik yang benar dan sesuai kaidah.
Ciri Kritik yang Baik, Struktur, Kaidah, dan Prinsipnya
Merangkum dalam buku Jurus Jitu Lulus UN 2013 SMP karangan Tim Studi Guru, ciri-ciri kritik yang baik adalah sebagai berikut:
A. Struktur Kalimat Kritik
Adapun struktur kalimat kritik yang benar, di antaranya:
1. Evaluasi
Evaluasi berisi pernyataan umum mengenai sesuatu yang akan dikritik.
2. Deskripsi teks
Deskripsi teks merupakan bagian isi atau inti sesuatu yang akan dikritik. Bagian ini berisi informasi tentang data-data dan pendapat-pendapat yang mendukung ataupun melemahkan pernyataan.
3. Penegasan ulang
ADVERTISEMENT
Penegasan ulang merupakan bagian terakhir dari keseluruhan kritik yang disampaikan. Isinya berupa penegasan ulang mengenai sesuatu yang telah dilakukan atau diputuskan.
B. Kaidah Kritik
Penyampaian atau penulisan kritik ternyata memiliki kaidah tertentu. Masih dalam sumber yang sama dengan penjelasan sebelumnya, berikut kaidah kritik yang perlu diperhatikan.
1. Menggunakan kalimat kompleks
Kalimat kompleks adalah kalimat yang memiliki lebih dari dua struktur dan dua verba.
2. Konjungsi
Konjungsi adalah kata penghubung yang menghubungkan setiap kata maupun kalimat.
3. Kata rujukan
Kata rujukan adalah ungkapan yang digunakan oleh penulis untuk memperkuat pernyataan dengan tegas. Dikenal juga dengan sebutan referensi.
4. Pilihan kata
Dalam membuat kritik, pemilihan kata harus sesuai dengan situasi yang dikritik.
ADVERTISEMENT
C. Prinsip-Prinsip Penulisan kritik
Terdapat tiga prinsip utama dalam penulisan kritik, yaitu:
Cara Membuat Kalimat Kritikan
Berdasarkan buku Cara Praktis Penulisan Karya Ilmiah dalam Bahasa Indonesia oleh Indrastuti, langkah-langkah membuat kalimat kritikan adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Jenis-Jenis Kritik
Sebagai informasi tambahan, jenis-jenis kritik dibedakan berdasarkan dua hal, yaitu penerapannya dan cara kerja kritikus (seseorang yang ahli menyampaikan kritik).
Jenis kritik berdasarkan penerapannya dibagi menjadi tiga macam, yaitu:
1. Kritik Induktif
Kritik induktif adalah kritik dengan memperhatikan unsur-unsur tertentu yang ada di dalam sebuah karya.
2. Kritik Judisial
Kritik judisial adalah kritik yang menganalisis dan menerangkan pengaruh sebuah karya berdasarkan permasalahan, teknik, serta gaya penulisannya.
3. Kritik Impresionik
Kritik impersionik adalah kritik yang berusaha menggambarkan sifat khusus dalam sebuah karya, sekaligus mengekspresikan tanggapan yang pertama kali kritikus lihat dalam karya yang dikritiknya.
Adapun jenis kritik menurut cara kerja kritikus, yaitu:
1. Kritik Impresionistik
Kritik impersionistik adalah kritik berupa kesan-kesan pribadi secara subjektif terhadap sebuah karya. Jadi, dalam kritik jenis ini, selera pribadi sang kritikus amat berperan.
ADVERTISEMENT
2. Kritik Penghakiman
Kritik penghakiman adalah kritik yang bekerja secara deduksi dengan berpegang teguh pada kriteria-kriteria tertentu. Kriteria inilah yang berfungsi untuk menetapkan apakah sebuah karya itu dianggap baik ataupun buruk.
3. Kritik Teknis
Kritik teknis bertujuan untuk menunjukkan kelemahan-kelemahan dari sebuah karya, agar pembuat karya dapat memperbaiki kesalahan, sekaligus tidak akan mengulanginya di kemudian hari.
(VIO)