Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konsumsi 7 Makanan Ini untuk Dapatkan Gigi yang Sehat
9 Mei 2018 9:06 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB

ADVERTISEMENT
Untuk memiliki gigi yang sehat dan kuat, menyikatnya secara rutin dengan pasta gigi yang mengandung flouride merupakan salah satu cara yang bisa dilakukan. Ya, dikenal sebagai salah satu senyawa yang hadir dalam pasta gigi, flouride dapat membantu menyehatkan gigi, sekaligus menghindarkannya dari risiko gigi berlubang atau penyakit lainnya.
ADVERTISEMENT
Namun tahukah kamu, tak hanya terdapat dalam pasta gigi, flouride juga ternyata ada di dalam sederet bahan makanan. Apa saja? berikut kumparan (kumparan.com) rangkum tujuh jenis bahan pangan yang mengandung zat flouride untuk memelihara kesehatan gigi seperti dilansir Boldsky:
1. Teh Hitam

Bahan pangan pertama yang kaya akan flouride adalah teh hitam. 3,5 ons teh hitam, mengandung sekitar 0,25-0,39 miligram fluoride. Jumlah tersebut dapat memenuhi kebutuhan flouride dalam tubuh sebanyak 9,7 persen. Tak hanya itu, kandungan antioksidan yang dimiliki teh hitam, berkhasiat untuk membersihkan racun yang tersimpan dalam tubuh.
2. Kismis

Kismis juga rupanya mengandung zat flouride alami yang cukup tinggi. Selain itu itu, kismis juga kaya akan kandungan nutrisi seperti vitamin E, vitamin K, vitamin C, dan vitamin B6 yang bermanfaat untuk membantu meredakan sembelit, mencegah anemia, demam, serta disfungsi seksual.
ADVERTISEMENT
3. Udang

4. Kepiting

Kepiting juga kaya akan fluoride. Selain itu, hewan laut satu ini juga cenderung memiliki kadar lemak jenuh yang cukup rendah, dan juga memiliki kandungan vitamin C, riboflavin, niasin, zat besi, tembaga, vitamin B12, magnesium dan fosfor yang tinggi.
5. Tiram

Tiram adalah jenis makanan laut lain yang mengandung fluoride namun dalam jumlah yang lebih kecil. 3 ons tiram mengandung sekitar 0,05 miligram flouride, jauh lebih besar dibandingkan dengan ikan yang hanya mengandung 0,02 miligram flouride per 3,5 onsnya.
ADVERTISEMENT
6. Anggur

Tak hanya tiram, anggur juga dikenal mengandung beragam nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan, salah satunya adalah flouride. Meminum satu gelas jus anggur setiap hari, dapat membantu mencegah kanker, melawan penuaan dini, menjaga kesehatan otak, meredakan peradangan, hingga menyeimbangkan kadar kolesterol.
7. Kentang

Kentang mengandung sekitar 0,14 miligram fluoride yang dapat memenuhi 3,5 persen kebutuhan flouride dalam tubuh pria. Dan untuk wanita, mengkonsumsi kentang dapat membantu memenuhi asupan flourida sebesar 5 persen.