Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Alvin Faiz Ungkap Alasan Buru-buru Menikah dengan Henny Rahman
16 Agustus 2021 21:05 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Alvin Faiz memberikan penjelasan terkait pernikahannya dengan Henny dalam unggahan di akun Instagram miliknya. Pria 22 tahun ini mengatakan mereka sebetulnya ingin menikah pada tahun depan.
Alasan Alvin Faiz dan Henny Rahman Cepat Menikah
Namun, Alvin Faiz menyatakan, niatan awal itu berubah setelah mendengar berbagai masukan, salah satunya dari orang tua.
“Kenapa cepat menikah? Niat awal kami menikah tahun depan, tapi setelah musyawarah dengan orang tua masing-masing, begitupun dengan para guru, kalau memang sudah saling cocok supaya tidak banyak fitnah lebih baik menikah secepatnya,” tulis Alvin, Senin (16/8).
Setelah mendengar masukan tersebut, Alvin menuturkan, ia dan Henny sepat untuk segera melangsungkan pernikahan. Akad nikah, kata dia, digelar secara sederhana.
ADVERTISEMENT
“Prosesnya pun sangat cepat dan sangat mendadak. Kesepakatan untuk menikah hanya 1 mingguan sebelumnya,” tulis Alvin.
Sebelum bersama Henny, Alvin pernah membina biduk rumah tangga dengan Larissa Chou. Namun, rumah tangga Alvin dan Larissa berakhir dengan perceraian.
Alvin memastikan bahwa Henny bukan penyebab kandasnya biduk rumah tangganya dengan Larissa. “Dekat pun belum saat itu,” tulisnya.
Pernikahan dengan Alvin juga bukan yang pertama bagi Henny. Henny pernah membina biduk rumah tangga dengan Zikri Daulay. Namun pernikahan mereka kandas.
Alvin memastikan bahwa ia bukan penyebab Henny dan Zikri bercerai. Sebab, kata Alvin, Henny dekat dengannya setelah resmi cerai dari Zikri.
“Penyebab cerainya kita masing-masing sama sekali bukan karena orang ketiga,” tulis Alvin.
ADVERTISEMENT