Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Hoaxbuster: The Simpsons Prediksi Momen Donald Trump dan Raja Salman
9 Juni 2017 14:34 WIB
Diperbarui 8 April 2019 16:09 WIB
ADVERTISEMENT
“This Simpsons cartoon aired 15 years ago in 2002 the actual photo was taken last month…somebody explain this sh*t to me.”
ADVERTISEMENT
Seperti itulah caption dalam foto yang merekam momen Donald Trump bersama Raja Salman.
[Baca juga: Presiden Trump dan The Simpson ]
Ada dua foto yang disandingkan. Pertama foto dalam bingkai dari serial The Simpsons yang disebut-sebut berasal dari 2002. Foto lainnya baru diambil Mei lalu ketika Trump sebagai Presiden Amerika Serikat, melakukan kunjungan ke Arab Saudi.
Postingan itu sudah beredar luas di Facebook dan dibagikan ulang ribuan kali.
Faktanya, tidak demikian. Kecuali Fox Broadcasting Company menyewa jasa peramal 15 tahun lalu atau memiliki mesin waktu, serial The Simpsons tentu bisa menggambarkan peristiwa-peristiwa penting di masa depan.
Sekarang kita perhatikan dua gambar tersebut. Foto Donald Trump bersama Raja Salman bin Abdulaziz dan Presiden Mesir Abdel Fatah al-Sisi, diambil saat acara Global Center for Combating Extremist Ideology di Ryadh, Arab Saudi pada Mei 2017.
ADVERTISEMENT
[Baca juga: Parodi The Simpsons tentang 100 Hari Presiden Trump ]
Sementara episode The Simpsons dengan gambar sama yang diklaim pembuat meme berasal dari 2002, adalah screenshot dari potongan video The Simpsons yang diunggah ke Facebook pada 26 Mei 2017. Tentunya setelah kunjungan Trump ke Arab Saudi.
[Baca juga: 'The Simpsons' Kini Bernuansa Hip Hop! ]
Coba kamu lihat detik ke-6 dalam video, terpampang bingkai foto Trump dan Raja Salman di tembok menuju ruangan kantor Wapres Mike Pence. Jadi momen Donald Trump bersama Raja Salman yang sudah diprediksi The Simpsons adalah hoax!