Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Padi Reborn Ungkap soal Perpecahan di FTV 'Menanti Sebuah Jawaban'
7 Agustus 2018 18:47 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
Setelah tujuh tahun vakum, grup band Padi kembali menunjukkan tajinya di dunia musik Indonesia. Grup yang digawangi Piyu, Fadly, Yoyo, Ari, dan Rindra itu muncul kembali pada November 2017 dengan menggunakan nama Padi Reborn .
ADVERTISEMENT
Pada saat kembali ke dunia musik, para personel Padi Reborn bermain dalam Film Televisi berjudul ‘Menanti Sebuah Jawaban’. Dalam FTV tersebut, mereka diminta merekonstruksi masa-masa awal keretakan sebelum memutuskan untuk vakum.
Piyu menjelaskan hal itu menjadi bahan instrospeksi bagi para personel grup musik Padi Reborn . “Ya, itulah yang akhirnya jadi semacam terapi buat kami. Kami flashback lagi,” ucapnya ketika ditemui di Senayan City, Jakarta Pusat, Selasa (7/8).
Ketika bermain di FTV tersebut, para personel teringat momen-momen ketika keretakan mewarnai grup musik yang terbentuk pada 1998. Misalnya, kata Piyu, Yoyo teringat keangkuhan dirinya.
“Yoyo sempat bilang, ‘Wah, Piyu aktingnya kurang songong.’ Mungkin waktu itu dia ingat muka saya, tuh, songong banget. Jadi kayaknya enggak seperti ini, deh, kurang,” tutur Piyu.
Cerita yang diangkat di FTV ‘Menanti Sebuah Jawaban’ didasarkan ada pengalaman nyata para personel Padi Reborn. Piyu mengatakan, mereka merasa lega setelah mengungkapkan segala isi hati dan pikiran.
ADVERTISEMENT
“Butuh suatu keberanian untuk menyampaikan semua dalam kejujuran, tidak perlu ditutupi dan disembunyikan. Sesudahnya kami plong,” ucap Piyu.
Karena diangkat dari kisah nyata membuat Ari sampai menangis di salah satu adegan. Terlebih, ia sempat diisukan akan dikeluarkan dari grup musik asal Surabaya itu.
“Pas itu memang kondisinya real lagi carut-marut, banyak konflik, banyak ego juga,” kata Ari di lokasi yang sama.
Rindra sempat menunjukkan FTV ‘Menanti Sebuah Jawaban’ kepada buah hatinya yang duduk di bangku SMA. Ia mengatakan anaknya menyukai beberapa adegan pertengkaran yang melibatkan para personel Padi Reborn.
Sementara, Fadly merasa bersyukur karena ia dan rekan-rekannya di Padi Reborn mendapatkan kesempatan kedua untuk kembali bersama. Bahkan ia berharap FTV tersebut bisa memberikan gambaran bagi masyarakat bahwa menjadi anak band tak semudah yang dibayangkan.
ADVERTISEMENT
“Yang paling penting dari itu semua adalah komitmen kita. Setinggi-tingginya ego kita, kalau komitmen kita untuk menjaga band, ya insyaAllah akan jalan terus,” tandas Fadly.
FTV ‘Menanti Sebuah Jawaban’ akan disiarkan oleh salah satu stasiun televisi swasta pada 11 dan 12 Agustus 2018. FTV tersebut rencananya dibagi menjadi dua bagian.