Tips Daur Ulang Kaleng Bekas Susu Formula Jadi Kreasi Unik

25 Oktober 2018 16:30 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi susu formula (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi susu formula (Foto: Shutterstock)
ADVERTISEMENT
Susu formula di pasaran seringnya dijual dalam dua jenis kemasan, yakni dikemas dalam kaleng atau aluminium foil yang dikemas lagi di dalam kardus. Jika Anda memilih susu formula kaleng untuk diberikan kepada anak, artinya Anda harus siap rumah dipenuhi dengan kaleng-kaleng susu. Setidaknya tiap dua minggu, kaleng susu di rumah Anda akan bertambah satu buah.
ADVERTISEMENT
Daripada dibuang percuma, Anda sebenarnya bisa mendaur ulang kaleng-kaleng itu jadi benda lain yang bermanfaat. Latih daya kreativitas Anda untuk memanfaatkan kaleng bekas susu formula. Bisa dimanfaatkan jadi apa? Yuk simak tips do-it-yourself (DIY) berikut!
1. Dihias jadi Celengan Anak
Daur ulang kaleng susu formula jadi celengan
 (Foto: Youtube)
zoom-in-whitePerbesar
Daur ulang kaleng susu formula jadi celengan (Foto: Youtube)
Memberi celengan untuk si kecil adalah langkah paling awal untuk mengajarinya menabung. Yuk manfaatkan kaleng bekas susu formula untuk membuat celengan sendiri!
Anda bisa melapisi kaleng dengan kain flanel polos lalu rekatkan dengan lem super. Kemudian, hias kaleng dengan karakter favorit anak menggunakan kain flanel maupun manik-manik. Semakin menarik celengan yang Anda buat, siapa tahu bisa membuat anak jadi semakin semangat menabung!
2. Disulap jadi Pot Tanaman
Daur ulang kaleng susu formula jadi pot tanaman (Foto: Youtube)
zoom-in-whitePerbesar
Daur ulang kaleng susu formula jadi pot tanaman (Foto: Youtube)
Berkebun bisa jadi aktivitas yang menyenangkan di sela-sela kesibukan mengurus anak. Nah, Anda bisa menyulap kaleng bekas susu formula jadi pot tanaman untuk kebun Anda.
ADVERTISEMENT
Percantik kaleng dengan cat akrilik. Lukis sesuai selera Anda, tapi warna cerah lebih disarankan. Setelah itu buat beberapa lubang di bagian bawah kaleng dengan bor. Kaleng siap jadi pot tanaman.
3. Dimanfaatkan Jadi Tempat Lilin
Daur ulang kaleng susu formula jadi tempat lilin (Foto: Youtube)
zoom-in-whitePerbesar
Daur ulang kaleng susu formula jadi tempat lilin (Foto: Youtube)
Kaleng susu formula juga bisa dimanfaatkan untuk menghias sudut-sudut rumah Anda lho. Misalnya, disulap jadi tempat lilin. Sesekali waktu nyalakan lilin aromaterapi di rumah untuk menghangatkan suasana.
Percantik kaleng dengan lapisan glitter. Cara lain, buat lubang-lubang kecil di permukaan kaleng membentuk angka. Masukkan lilin aromaterapi ke dalam kaleng dan nyalakan.
4. Dipercantik untuk Menyimpan Make Up
Daur ulang kaleng susu formula jadi tempat make up (Foto: Youtube)
zoom-in-whitePerbesar
Daur ulang kaleng susu formula jadi tempat make up (Foto: Youtube)
Jika Anda punya kaleng bekas susu formula kecil, Anda bisa manfaatkan untuk tempat penyimpanan makeup. Terutama produk makeup yang bentuknya panjang, misalnya brush, maskara, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Di kaleng terpisah yang telah dihias, Anda juga bisa menyimpan kapas untuk membersihkan wajah. Praktis kan?
5. Dipakai sebagai Wadah Bahan Makanan
Daur ulang kaleng susu formula jadi wadah makanan (Foto: Youtube)
zoom-in-whitePerbesar
Daur ulang kaleng susu formula jadi wadah makanan (Foto: Youtube)
Kehabisan wadah penyimpanan di dapur? Manfaatkan saja kaleng bekas susu formula yang ada. Agar lebih simpel tapi cantik, cat kaleng tersebut jadi warna monokrom. Pastikan tutup kalengnya juga dicat Moms.
Setelah cat kering, tambahkan label sesuai bahan makanan yang akan disimpan di dalamnya. Misalnya pasta, bawah merah, gula, dan lain-lain.