Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Universitas Islam di Gaza Hancur Akibat Serangan Jet Tempur Israel
11 Oktober 2023 16:13 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Serangan udara Israel pada Rabu (11/10) menghantam sebuah kampus Islam di Gaza. Israel meluncurkan serangan udara sebagai respons penyerbuan Hamas pada akhir pekan lalu.
ADVERTISEMENT
"Serangan udara intens menghancurkan total bangunan universitas Islam," kata salah seorang pejabat universitas Islam di Gaza, Ahmed Orabi, seperti dikutip dari AFP.
"Karena kebakaran tidak ada bisa masuk ke sana, dan batu serta puing menutupi jalanan di sekitar universitas," sambung dia.
Laporan koresponden AFP, akibat serangan Israel ke kampus Islam asap terlihat di atas gedung yang hancur itu.
Selain universitas, serangan Israel ke Gaza juga menghantam gedung sipil lainnya bahkan masjid.
Israel bahkan berencana meluncurkan serangan darat ke Gaza.
Pertempuran antara Hamas dan Israel belum ada tanda-tanda usai dalam waktu dekat. Sebanyak 1200 orang tewas di Israel dan 900 lebih di Gaza.