Biar Motor Tetap Kinclong, Sehabis Kehujanan Langsung Dibilas

1 November 2019 18:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cuci motor di Restomax Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cuci motor di Restomax Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
Cuaca yang tidak menentu sampai turun hujan, kadang menjengkelkan, khususnya buat bikers. Bagaimana tidak, kuda besi kesayangan yang sebelumnya kinclong bisa jadi kusam karena cipratan air maupun kotoran basah yang menempel.
ADVERTISEMENT
Kalau sudah begini, maka jangan sampai lewatkan untuk membilasnya. Jelas Aldi Gari, penggawa spesialis cuci motor Restomax di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, setiap terguyur air hujan, motor sebisa mungkin langsung dibersihkan.
Cuci motor Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
"Enggak harus dicuci sebenarnya, sampai di rumah langsung bilas, semprot air sama diseka ringan pakai lap supaya kotorannya rontok," kata Aldi sapaan akrabnya saat ditemui kumparan belum lama ini di workshop-nya.
Jelasnya, tujuan utamanya adalah supaya kotoran tidak mengendap menjadi kerak. Selain itu, juga mencegah terjadinya perubahan warna body motor, khususnya pada komponen yang terbuat dari bahan plastik trim.
Sejumlah anggota Gereja Yesus Kristus memberikan pelayanan cuci motor gratis di halaman gereja, Sabtu (11/5/2019). Foto: Nugroho Sejati/kumparan
Maka jangan heran bila bertandang ke Restomax cabang Lebak Bulus, berjejer motor-motor yang umurnya tidak lagi muda, tapi punya tampilan yang bersih nan kinclong, bahkan sampai ke sela-sela lengan ayun motor.
ADVERTISEMENT
"Karena kan cipratan kotoran itu bukan cuma air doang, bisa saja ada minyak atau bahan korosif lain yang bisa merusak body, makanya kami di sini sebisa mungkin sehabis touring atau kehujanan langsung dibilas," tambah pria ramah ini.
Perawatan sepeda motor Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Setelah dibilas, Aldi merekomendasikan untuk memberikan lapisan pelindung cat body alias wax. Nah wax ini katanya aman apabila dipakai terus-menerus, karena sifatnya yang tidak mengikis cat.
Beda dengan poles atau polish, yang tujuannya menghilangkan cat mati pada permukaan dengan mengikisnya menggunakan kompon. Untuk poles, kata Aldi jangan sering dilakukan karena cat akan menipis.
"Tujuannya waxing kan untuk melindungi cat motor, sah-sah aja kalau dipakai daily, tipis-tipis aja menyekanya supaya body motor tetap awet dan terhindar dari kotoran," pungkasnya.
ADVERTISEMENT