Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Ban menjadi salah satu komponen penting yang ada pada mobil. Ban memiliki peranan penting dalam hal akselerasi, deselerasi, kenyamanan, serta keselamatan. Oleh karena itu, penggunaan ukuran pada ban mobil yang sesuai rekomendasi pabrikan sangat dianjurkan.
ADVERTISEMENT
Bila tidak, tentu bukan tidak mungkin hal itu akan berdampak negatif pada berbagai aspek mobil. Didi Ahadi selaku Dealer Technical Support PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengatakan penggunaan ukuran ban yang tidak sesuai anjuran pabrikan akan mempengaruhi aspek kenyamanan, keselamatan, pengendalian, serta usia komponen kaki-kaki mobil.
“Pertama dari sisi kenyamanan. Misal dia pakai ukuran ban yang lebih tipis ketinggiannya dan lebih lebar tapaknya, itu dampaknya akan membuat bantingan pada mobil jadi lebih keras, sehingga akan kurang nyaman,” jelas Didi.
Selain mempengaruhi sisi kenyamanan, penggunaan ukuran ban yang tidak sesuai juga bisa membuat pengendalian dari mobil itu menjadi tidak presisi dan terasa berat.
“Lalu juga secara pengendalian pasti akan kurang presisi dan jadi lebih berat. Belum lagi perhitungan speedometer jadi tidak akurat,” tambah Didi.
ADVERTISEMENT
Sementara dari segi keselamatan, penggunaan ukuran ban yang lebih tipis, dikatakan Didi sangat berbahaya karena berpotensi membuat ban menjadi cepat sobek apabila terbentur lubang atau jalan yang rusak.
“Biasanya kalau ban tipis, tekanannya juga akan lebih dari standar, karet ban jadi lebih tipis dan keras. Efeknya akan mudah sobek, bahkan velg juga bisa peyang,” ucap Didi.
Terakhir Didi mengatakan, penggunaan ukuran ban yang tidak sesuai anjuran pabrikan juga bisa berdampak pada usia komponen kaki-kaki, apalagi bila mobil tersebut sering melintasi kondisi jalan yang kurang baik. Meski begitu, dampak kerusakan pada komponen kaki-kaki menurutnya tidak terlalu signifikan.
Oleh karena itu, dengan berbagai dampak negatif tersebut, dirinya pun menganjurkan agar para pemilik mobil tetap menggunakan ukuran ban pada mobilnya sesuai dengan buku petunjuk atau yang dianjurkan oleh pabrikan.
ADVERTISEMENT