Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Kehadiran Suzuki Jimny generasi keempat nampaknya sukses mencuri perhatian para pecinta otomotif di seluruh dunia. Selain banyak diminati, Jimny terbaru juga membuat generasi lawas dari Jimny hingga Katana yang merupakan versi 4X2 dari Jimny, ikut naik pamor.
ADVERTISEMENT
Hal itu pula yang membuat komika, Babe Cabita, kepincut memiliki SUV berbentuk kotak itu. Tak tanggung-tanggung, setelah berhasil memiliki Katana produksi 2006 yang masih dalam kondisi full orisinil, Babe Cabita memodifikasi mobil tersebut dengan aliran JDM.
Pada bagian eksteriornya, Babe Cabita mengadopsi bumper, grille, cover ban, pintu bagasi, kaca spion, hingga velg JDM. Sementara di bagian dalam, pria bernama asli Prayogha Pratama itu, membenamkan 2 jok Recaro LX di bagian depan, setir keluaran Nardi Torino, penambahan konsol box di bagian tengah, hingga sistem audio.
Tidak puas dengan hanya mengubah bagian kosmetika saja, Babe Cabita juga mengubah konfigurasi Suzuki Katana yang 4x2 menjadi 4x4. Lalu, guna menambah sisi kenyamanan, bagian suspensi pun dirinya tingkatkan dengan menggunakan per merek aftermarket.
Dengan beberapa ubahan ala JDM serta kondisinya yang masih kinyis-kinyis, rupanya membuat Raffi Ahmad dan Andre Taulany kepincut untuk meminangnya.
ADVERTISEMENT
Bahkan, dalam video yang diunggah di akun Youtube Babe Cabita, Raffi Ahmad diketahui mengajukan penawaran hingga Rp 300 juta untuk Katana berkelir hitam itu. Sedangkan Andre Taulany, berani menawar lebih tinggi, yakni Rp 325 juta.
Kedua harga penawaran itu, jelas jauh lebih mahal jika dibandingkan dengan harga pasarannya di pasar mobil bekas.
Mengacu beberapa situs jual beli mobil bekas, Suzuki katana produksi 2005 hingga 2006, saat ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 75 juta hingga Rp 90 juta untuk kondisi standar dan Rp 150 hingga Rp 200 juta untuk kondisi full modifikasi bergaya JDM.
Suzuki Katana tahun produksi 2006 sendiri memang terbilang istimewa. Sebab, ini merupakan edisi terakhir diproduksinya mobil tersebut di seluruh dunia. Menyoal variannya, Katana tahun 2006 hanya tersedia 1 varian saja, GX.
Pada varian GX ini, sudah dilengkapi dengan berbagai fitur dan teknologi terkini di eranya, mulai dari penggunaan warna metalik, velg berbahan alloy, power steering, pijakan kaki pada bagian samping, hingga jok baris kedua yang menghadap depan.
Menyoal spesifikasinya, Suzuki Katana dibekali dengan mesin bensin 4-silinder berkode F10A berkapasitas 1.0 liter. Mesin itu menawarkan tenaga 49 dk dan torsi 73,5 Nm yang dipadukan dengan sistem transmisi manual 5 percepatan.
ADVERTISEMENT
Bagaimana, apakah Anda juga tertarik untuk mengoleksi Suzuki Katana seperti komika Babe Cabita?
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona )
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.