Jalan Raya di Aceh Disemprot Disinfektan dengan Water Cannon untuk Cegah Corona

Konten Media Partner
31 Maret 2020 17:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil water cannon polisi menyemprotkan cairan disinfektan pada jalan protokol di wilayah Kota Banda Aceh, Selasa (31/3). Foto: Dok. Polda Aceh
zoom-in-whitePerbesar
Mobil water cannon polisi menyemprotkan cairan disinfektan pada jalan protokol di wilayah Kota Banda Aceh, Selasa (31/3). Foto: Dok. Polda Aceh
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kepolisian Daerah (Polda) Aceh menyemprotkan cairan disinfektan dengan menggunakan mobil Armoured Water Cannon (AWC) ke sejumlah jalan raya di Aceh, Selasa (31/3/2020). Penyemprotan disinfektan secara serentak dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona atau COVID-19 di Aceh.
ADVERTISEMENT
Kepala Bidang Humas Polda Aceh, Kombes Pol. Ery Apriyono, mengatakan untuk penyemprotan disinfektan secara serentak di Kota Banda Aceh dilakukan dengan menggunakan 4 unit mobil Water Cannon, 2 Barikade Ditsamapta, 2 truk Ditsamapta, 7 mobil double, 1 mobil tangki TNI dan 4 unit mobil Pemadam Kebakaran.
Untuk wilayah Kota Banda Aceh, kata Ery, penyemprotan cairan disinfektan meliputi lima rute. Rute pertama berlokasi di Jalan T. Nyak Arief dan Simpang Lima, rute 2 di Jalan Simpang Jam, Lamteumen dan Lampeunerut, dan rute 3 meliputi Jalan Simpang Lampineung (depan Kantor Gubernur Aceh), Pango dan Lambaro.
Mobil water cannon menyemprotkan disinfektan pada jalan raya di Kota Banda Aceh. Foto: Dok. Polda Aceh
Selanjutnya rute 4 meliputi Jalan Simpang Kodim 0101/BS sampai batas Kota Banda Aceh dan terakhir rute 5 meliputi jalan kawasan Jambo Tabe serta jalan under pass ke Ulee Kareng.
ADVERTISEMENT
"Selain itu, penyemprotan juga dilakukan ke sejumlah Aspol (Asrama Polisi) meliputi Aspol Peuniti, Aspol Lamjamee, Aspol Lingke dan Aspol Pagar Air," ujar Ery Apriyono, dalam keterangannya pada Selasa (31/3).
Ery menyebut, total cairan disinfektan yang digunakan dalam penyemprotan di Kota Banda Aceh dan sekitarnya berjumlah 38,5 ton. "Pada hari ini di seluruh jajaran Polres juga dilakukan penyemprotan secara serentak dan masif," kata dia.
Mobil water cannon dikerahkan untuk penyemprotan disinfektan secara serentak di Aceh pada Selasa (31/3). Foto: Dok. Polda Aceh
Ia menyampaikan, penyemprotan disinfektan tersebut digelar sebagai bagian dari upaya Polda Aceh bersama jajarannya dan para pihak lainnya untuk memutus mata rantai dan mencegah penyebaran virus COVID-19 di seluruh Aceh. Kegiatan itu juga menidaklanjuti Surat Telegram Kapolri Nomor ST/1008/III/KES.7./2020 pada 27 Maret 2020 lalu.
"Hari ini Polda Aceh bersama jajaran Polres menggelar penyemprotan disinfektan secara serentak dan masif di Aceh. Kegiatan ini melibatkan 82 personel Polri masing-masing dari Ditsamapta, Satbrimob, Ditbinmas, Ditlantas dan Bidpropam Polda Aceh serta Polresta Banda Aceh," kata dia.
ADVERTISEMENT
Selain itu, sebut Ery, kegiatan tersebut juga turut dibantu 30 prajurit TNI masing-masing 20 personel dari Kodim 0101/ BS dan 10 Personel dari Pomdam Iskandar Muda.
"Sejumlah personel dari instansi terkait lainnya juga ikut dalam kegiatan ini, antara lain Pemda 20 petugas, dan lainnya 10 personel termasuk dari Damkar juga ikut terlibat," kata dia.
Mobil water cannon Korps Brimob Polda Aceh saat menyemprotkan disinfektan di wilayah Kota Banda Aceh, Selasa (31/3). Foto: Dok. Polda Aceh