Momen Anies Berbincang dengan Prabowo-Gibran saat Penetapan Pemenang Pilpres

24 April 2024 12:03 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Momen Anies berbincang dengan Gibran Rakabuming Raka jelang penetapan pemenang Pilpres 2024 di KPU. Foto: Dok. SC YouTube KPU
zoom-in-whitePerbesar
Momen Anies berbincang dengan Gibran Rakabuming Raka jelang penetapan pemenang Pilpres 2024 di KPU. Foto: Dok. SC YouTube KPU
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Momen hangat tampak antara Anies Baswedan dengan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saat penetapan presiden dan wakil presiden terpilih di KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (24/4). Ketiganya tampak tersenyum sembari sesekali bercengkerama ringan.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lokasi, Anies dan Gibran beberapa kali terlihat berdiskusi. Keduanya kerap menebar senyum.
Sementara ada juga momen antara Anies berbincang dengan Prabowo. Tawa keduanya juga sempat terlihat. Dalam momen itu, handphone Anies sempat terjatuh ke lantai.
Momen Anies berbincang dengan Gibran Rakabuming Raka jelang penetapan pemenang Pilpres 2024 di KPU. Foto: Dok. SC YouTube KPU
Prabowo tersenyum saat ngobrol dengan Anies dan GIbran di acara penetapan capres-cawapres terpilih di KPU, Rabu (24/4/2024). Foto: Dok KPU
Anies dan Gibran berbincang ringan di acara penetapan capres-cawapres terpilih di KPU, Rabu (24/4/2024). Foto: Dok KPU
Ekspresi Gibran dan Anies ngobrol di acara penetapan capres-cawapres terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4/2024). Foto: Dok KPU
Momen Anies berbincang dengan Gibran Rakabuming Raka jelang penetapan pemenang Pilpres 2024 di KPU. Foto: Dok. SC YouTube KPU
Belum diketahui apa yang diperbincangkan oleh ketiganya. Namun momen tersebut terjadi saat menunggu para komisioner KPU menandatangani keputusan penetapan presiden dan wapres terpilih dalam Pilpres 2024.
Sebelumnya, Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin juga terlihat berbarengan saat masuk ke ruangan pleno KPU. Prabowo-Gibran kompak dengan mengenakan setelan kemeja putih dan celana hitam. Sementara Anies-Cak Imin dengan setelan jas.
Adapun paslon 01 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD tidak hadir dalam momen penetapan pemenang pemilu tersebut.
Para pimpinan parpol pengusung Prabowo-Gibran menerima berita acara di gedung KPU, Rabu (24/4/2024). Foto: Dok KPU